Beranda / Travel

Jadwal Event Jakarta di Pos Bloc Pekan ini 14-18 Februari 2024, Ada Biro Jodoh Spesial Valentine!

travel.terasjakarta.id - Rabu, 14 Februari 2024 | 17:21 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Pos Bloc Jakarta

Jadwal event Jakarta di Pos Bloc pekan ini 14-18 Februari 2024. (Foto: Instagram @posblocjkt)

Penulis : Syifa Lulu Aulia
Editor : Syifa Lulu Aulia

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Catat, ini jadwal Pos Bloc Jakarta yang hadirkan berbagai macam event menarik untuk anak muda.

Bagi kamu yang ini hangout bareng teman, pasangan, rekan kerja, atau keluarga Pos Bloc menjadi rekomendasi pilihan untuk dikunjungi.

Pos Bloc sendiri merupakan salah satu ruang terbuka yang sering kali dijadikan tempat nongkrong anak muda zaman sekarang.

Tak hanya itu, lokasi ini juga sering digunakan sebagai tempat wisata hingga kumpul komunitas.

Baca Juga : 4 Rekomendasi Event Jakarta di JCC Februari 2024, Ada INACRAFT, Wedding Expo, hingga IIETE

Oleh karena itu, para pengunjung dapat mengeksplorasi ragam kegiatan menarik yang dihadrikan di ruang publik ini.

Pada pekan ini, edisi spesial Valentine Pos Bloc Jakarta hadirkan Biro Jodoh buat kamu yang lagi sendiri alias jomblo.

"Panggilan untuk seluruh pencari cinta karena #BiroJodoh akan berlangsung akhir pekan nanti," tulis akun @posblocjkt.

Baca Juga : Event Lari Funtactic Run Bogor 18 Februari 2024, Olahraga sambil Nikmati Keindahan Alam Jalur Puncak

Tak hanya itu, kamu juga bisa meetup bersama komunitas kartu post Indonesia lho.

Yuk simak berikut ini daftar kegiatan yang bisa dilakukan selama pekan ini di Pos Bloc Jakarta.

Jadwal Event Jakarta di Pos Bloc Pekan Ini

Rabu, 14 Februari 2024

  • Pos Bloc Recharge
    Glory in Love, Kelas Pound Fit bersama Pound Glory
    Lokasi: South Great Hall | 16.00 WIB

Kamis, 15 Februari 2024

  • Gigs Kamisan
    Panggung pertunjukan musik rock inisiasi Akress Minor
    Lokasi: Nene' Moyang | 19.00-21.45 WIB

Sabtu, 17 Februari 2024

  • Selaksa Karya
    Pentas sastra puisi hasil kolaborasi bersama Teater Keliling
    Lokasi: North Great Hall | 19.00 WIB
  • Pos Bloc Biro Jodoh
    Kencan kilat aktivasi Hari Valentine
    Lokasi: All Area | 14.00 WIB
  • ObrolanPatjar
    Bedah buku "Rumah Dua Duka" bersama Nastiti Hanafi & Stebby Julionotan
    Lokasi: Kedai Patjarmerah | 16.00 WIB

Minggu, 18 Februari 2024

  • Pos Bloc Recharge
    Kelas Pound Fit bersama Suka Pound
    Lokasi: Cultural Hall | 08.00 WIB
  • Meetup Komunitas Postcrossing Indonesia
    Sosialisasi penyusunan materi pameran kartu pos
    Lokasi: North Great Hall | 10.00-13.00 WIB

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link