Beranda / Travel

Nawasana Perkenalkan 'Bwanna' di Indonesia Fashion Week 2024 JCC, Koleksi Spesial Lebaran

travel.terasjakarta.id - Minggu, 31 Maret 2024 | 12:00 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Nawasana Perkenalkan Bwanna di Indonesia Fashion Week 2024 JCC

Nawasana perkenalkan koleksi bertajuk "Bwanna" di Indonesia Fashion Week 2024 di JCC yang menampilkan produk spesial Lebaran. (Foto: Dok. Nawasana)

Penulis : Adinda Salsabila
Editor : Adinda Salsabila

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Brand lokal fesyen modest Nawasana meluncurkan koleksi terbaru bertajuk "Bwanna" di Indonesia Fashion Week 2024.

Bwanna yang terdiri dari 12 set busana ini dirilis khusus memeriahkan pergelaran Indonesia Fashion Week (IFW) 2024 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) sejak 27-31 Maret 2024.

Nawasana merupakan brand lokal yang memulai bisnisnya dengan menjual produk hijab segi empat.

Baca Juga : Indonesia Fashion Week 2024 di JCC, Targetkan Transaksi Rp60 Miliar

Selama satu dekade terakhir, Nawasana bertumbuh dengan menghadirkan produk ready to wear dan koleksi family set dengan mengutamakan keberagaman budaya Indonesia sebagai inspirasi utama dalam tiap koleksi yang dirancangnya.

Brand lokal ini melahirkan berbagai produk yang memiliki jiwa dan membawa pesannya sendiri, menjadikannya berbeda, eksotis, serta eksklusif.

Nawasana turut menjadi bagian dalam perhelatan IFW 2024 dengan menampilkan koleksi spesial Hari Raya Idul Fitri 144 H.

Baca Juga : Indonesia Fashion Week 2024 di JCC Resmi Digelar, Usung Budaya Betawi dalam Seni dan Kontemporer

Koleksi teranyarnya yang bertajuk "Bwanna" terinspirasi dari eksplorasi eksotika motif Sumba.

Pantai Bwanna, Sumba, Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi inspirasi Nawasana untuk merilis busana yang ditampilkan di IFW 2024 ini.

Nawasana Perkenalkan Bwanna di Indonesia Fashion Week 2024 JCC. (Foto: Dok. Nawasana)

Koleksi Nawasana 'Bwanna' di Indonesia Fashion Week 2024 JCC. (Foto: Dok. Nawasana)

Pantai ini dikenal dengan keindahan batu karang melingkari pantainya, seperti cincin dan tebing yang indah.

Sehingga, koleksi bertajuk "Bwanna" ini memperkaya ragam corak, motif, serta warna yang berasal dari wastra nusantara dalam event fesyen terbesar di Indonesia.

Nawasana memperkenalkan "Bwanna" di Indonesia Fashion Week 2024 dengan permainan motif dan perpaduan warna dalam setiap bagian busana.

Nawasana Perkenalkan Bwanna di Indonesia Fashion Week 2024 JCC. (Foto: Dok. Nawasana)

Koleksi Nawasana 'Bwanna' di Indonesia Fashion Week 2024 JCC. . (Foto: Dok. Nawasana)

Gradasi warna yang dipilihnya pun dimulai dari yang paling lembut, seperti beige terinspirasi dari pasir pantai di Sumba.

Sementara, campuran warna yang lebih gelap seperti cokelat dan merah marun datang dari bentangan pesisir pantai lengkap dengan batu karang dan tebing yang saling berjajar sambung-menyambung.

“Semangat yang dibawa Nawasana dalam setiap koleksinya selalu sama, kami ingin hadir mendukung setiap perempuan Indonesia untuk mengekspresikan dirinya lewat produk-produk yang mewakili nilai-nilai perempuan Indonesia termasuk dari sisi kemewahan budaya serta kedekatan spiritual yang memang tidak bisa lepas dari kami, para perempuan nusantara,” ujar Oktaviana, Chief Executive Officer sekaligus Creative Director Nawasana.

Ragam produk yang ditampilkan Nawasana juga mewakili representasi perempuan dengan gestur feminimnya yang kental dengan kelembutan dan keanggunan.

Bahkan, penggunaan bahannya yang dipilih flowy serta siluet corak yang tegas membuatnya nyaman sepanjang hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link